Sabtu, 04 April 2020

UN Ditiadakan, Guru di Buleleng Dapat Gunakan Akumulasi Nilai Semester


Pasca adanya wabah virus Corona atau Covid-19, pemerintah pusat telah memutuskan untuk meniadakan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) 2020, baik untuk tingkat SD, SMP hingga SMA.

Untuk menentukan kelulusan, guru maupun pihak sekolah bisa menggunakan akumulasi nilai semester 4, 5 dan 6.

Demikian disampaikan Sekretaris Dinas yang sekarang menjabat Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Buleleng, Made Astika saat ditemui Selasa (31/3/2020).


Astika menyebutkan, UN ditiadakan karena saat ini sedang dalam keadaan force majeure.

Seluruh masyarakat maupun siswa dilarang untuk berkumpul.

Sehingga Kemendikbud mengeluarkan Surat Edaran Nomor 4 Tahun 2020, tentang pelaksanaan kebijakan pendidikan dalam masa darurat penyebaran corona virus.

Pembatalan UN ini lebih mempertimbangkan kesehatan dan keamanan siswa.

"Protapnya tidak boleh berkumpul. Standarnya kalau UN kan 1 berbanding 20, menyentuh barang elektronik bagi yang UNBK, menyentuh kertas untuk UNKP. Ini harus dihindari. Makanya diperintahkan siswa belajar di rumah,"  jelasnya.

Mengingat UN sudah ditiadakan, maka proses penilaiam kelulusan bisa menggunakan akumulasi nilai di semester 4, 5 dan 6.

Sementara untuk target pembelajaran untuk kenaikan kelas maupun proses pembelajaran di akhir tahun, guru maupun kepala sekolah tidak diperkenankan menunut ketuntasan kurikulum.

"Tidak harus 100 persen tuntas. 80 persen baru tercapai, silahkan sampai 80 persen dilakukan penilaian," jelasnya.

Sementara untuk Ujian Sekolah, Astika mengaku masih menunggu kententuan dari Pemerintah Pusat.

Menurut jadwal US sejatinya dilaksanakan pada bulan Mei.

Bila saja hingga Mei wabah virus corona masih merebak, Astika mengaku sudah mempersiapkan sejumlah alternatif.

Dimana US bisa dilaksanakan secara personal, berbasis kertas.

Artinya guru bisa memberikan soal ke masing-masing muridnya, dengan cara mendatangi satu per satu kediaman para murid atau bisa dibagikan secara online.

"Murid tidak boleh dipanggil berkumpul ke sekolah. Guru harus mendistribusikan soal itu ke masing-masing rumah muridnya. Ini baru alternatif yang kami siapkan sembari menunggu arahan dari pusat. US sebenarnya dilaksanakan bulan Mei, kalau misalnya di bulan Mei virus corona sudah mereda,  tentu bisa dilaksanakan secara normal. Soal sudah kami gandakan sejak Februari lalu, jauh sebelum SE Kemendikbud keluar," terangnya



Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul UN Ditiadakan, Guru di Buleleng Dapat Gunakan Akumulasi Nilai Semester, https://bali.tribunnews.com/2020/03/31/un-ditiadakan-guru-di-buleleng-dapat-gunakan-akumulasi-nilai-semester?page=all.
Penulis: Ratu Ayu Astri Desiani
Editor: Putu Dewi Adi Damayanthi

1 comments: